Cara Pakai Regelle®

Pegang bagian tebal (badan) aplikator. Selanjutnya goyangkan tube dengan bagian leher mengarah kebawah untuk memastikan gel di dalam tube berpindah ke bagian bawah, atau di bagian aplikator yang tipis (leher aplikator).

 

Kemudian putar tutup dan tarik keluar.

 

Masukkan Regelle® melalui aplikator langsung ke dalam vagina. Leher aplikator bisa dimasukkan ke dalam vagina dalam posisi tubuh berbaring terlentang dengan salah satu lutut ditekuk atau dalam posisi duduk, atau Anda bisa juga mengangkat satu kaki dan tumpukan kaki tersebut pada permukaan yang lebih tinggi (seperti toilet atau meja).

 

Masukkan secara perlahan bagian ujung yang tipis sedalam mungkin ke dalam vagina sejauh masih dirasakan nyaman, dan kemudian pencet tube sampai semua cairan gel keluar dan masuk di dalam vagina Anda.

 

 

Baca kembali: Bagaimana cara kerja Regelle®? 

 

Baca kembali: Informasi Produk Regelle®